Bleach - Kurosaki Ichigo's sword zangetsu"), auto;}

Admin

online?u=anggaperma&m=g&t=1

Search ? Here

Rabu, 04 April 2012

Ganti Produk Rambut Saat Mengalami 4 Hal Ini


Perhatikan formula pada produk rambut yang digunakan (http://makeupandbeauty.com)

VIVAnews - Harga produk perawatan dan penataan rambut yang mahal, tak selalu jadi jaminan. Formula di dalamnya bisa saja menimbulkan reaksi yang tak cocok pada kulit kepala dan rambut sehingga menimbulkan masalah.

Jika Anda mengalami masalah-masalah berikut setelah penggunaan produk rambut tertentu, segera ganti. Jangan sampai rambut Anda rusak karena penggunaan produk yang tidak tepat.

Rontok

Salah satu pemicu kerontokan rambut yang tak banyak disadari adalah penggunaan produk rambut yang mengandung bahan kimia yang keras. Bisa saja terkandung dalam sampo, conditioner, gel, hair spray, dan produk lain. Jadi perhatikan produk yang Anda gunakan. Jika mengalami kerontokan setelah penggunaan, bisa jadi tanda kalau produk tersebut terlalu keras untuk rambut dan kulit kepala Anda.
Kusam
Dengan menggunakan produk tertentu, pastinya Anda ingin mahkota terlihat indah. Seperti juga kerontokan, beberapa produk mengandung formula yang keras dan malah merusak lapisan pelindung, kutikula rambut pun bisa rusak.
Jika Anda mencoba sampo baru, perlu dilakukan beberapa kali bilasan untuk menyesuaikan diri dengan produk baru. Tapi, jika rambut Anda kehilangan sinarnya dan kering, jangan digunakan lagi.
Gatal
Rasa gatal di kulit kepala bisa jadi tanda kalau Anda mengalami alergi pada salah satu formula dalam produk. Penggunaan harus segera dihentikan. Jangan sampai kulit kepala malah mengalami masalah. 

Mudah kusut

Sudah sedemikian rupa ditata, tapi rambut mudah sekali kusut. Ini pertanda kalau rambut sangat kering dan kekurangan nutrisi, harus diberikan pelembab dan vitamin. Apabila kusut semakin parah setelah Anda menggunakan produk rambut tertentu, tandanya produk tersebut membuat rambut jadi semakin kering. Perhatikan kembali sampo dan conditioner yang Anda gunakan sehari-hari. Pastikan formulanya tidak keras.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Exchange Follower

Popular Posts