Bleach - Kurosaki Ichigo's sword zangetsu"), auto;}

Admin

online?u=anggaperma&m=g&t=1

Search ? Here

Senin, 16 April 2012

Lima Hal Pengacau Diet


Berjuang mendapatkan tubuh sehat dengan berat badan ideal. (doc.Corbis)

VIVAnews - Frustasi dengan berbagai program diet pelangsingan berat badan yang selalu gagal? Anda mungkin telah melakukan kesalahan dalam diet yang membuat lemak tubuh enggan luruh.

Berikut sejumlah kesalahan umum yang tanpa sadar memicu kegagalan diet, seperti dikutip dari laman Times of India:

Memberi 'kekuatan' makanan  Semua tergantung permainan pikiran. Makanan tak memiliki kekuatan untuk memaksa Anda menyantapnya. Yang menjadi sumber kekuatan adalah nafsu dalam diri Anda. Artinya, Anda memiliki kekuatan penuh untuk mengucap kata tidak terhadap makanan tinggi kalori atau kudapan yang sebaiknya Anda kurangi.

Mengadu makanan baik vs buruk Apakah Anda berpikir bahwa makanan terklasifikasi dalam kategori baik dan buruk? Salah. Makanan adalah makanan. Tidak makanan baik. Tidak ada makanan buruk. Yang penting bagaimana kita mengatur porsinya sesuai kebutuhan nutrisi tubuh.

Setiap makanan memiliki kandungan nutrisi berbeda yang bermanfaat bagi tubuh. Ada yang kaya lemak, garam, gula, tinggi serat, atau tinggi protein. Dan, meski lemak berpotensi memicu gemuk, tak lantas makanan berlemak itu 'haram', bukan?.

Diet hanya saat gemukBanyak orang enggan berkorban lebih banyak lagi ketika tujuannya sudah tercapai. Ini seringkali membuat sejumlah orang yang berhasil mencapai berat ideal meninggalkan pola dietnya. Alhasil, tubuh pun dengan cepat kembali membengkak.

Diet sebenarnya adalah bagaimana kita mengatur pola asupan makan sehingga menciptakan kondisi tubuh yang sehat dan ideal. Karenanya, jadikan diet sebagai bagian gaya hidup baru yang sehat, bukan hanya sekadar "kursus singkat".

Diet tak harus olahragaApakah Anda berpikir bisa menurunkan berat badan tanpa olahraga? Ini memang bukan sesuatu yang mustahil jika Anda sedang menjalani diet pelangsingan tubuh. Tapi, hasilnya tak akan maksimal. Selain membantu mempercepat pembakaran lemak, olahraga juga penting untuk menjaga kekencangan tubuh usai peluruhan lemak.

Sejumlah pakar kesehatan sama sekali menyarankan melakukan diet rendah kalori tanpa mengimbanginya dengan olahraga. Diet bukan sekadar bagaimana mendapatkan tubuh ramping ideal, tapi juga sehat.

Hanya makanan yang membuat gemuk
Penyebab bobot tubuh tak kunjung turun bukan hanya karena konsumsi makanan berlemak tetapi juga minuman berkalori tinggi. Banyak yang tak sadar sejumlah minuman menyimpan efek yang dapat mengacaukan program diet, seperti coffee blended yang dipenuhi whipped cream atau minuman racik sejenisnya. (umi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Exchange Follower

Popular Posts